Entri Populer

Kamis, 10 Maret 2011

H-2 Jelang Suksesi HIMAPEFSI

Sibuk, sibuk, isbuk .
Dua hari menjelang suksesi HIMAPEFSI , anak - anak Pendidikan Fisika 2010 yang di amanahkan untuk menjadi panitia suksesi benar benar di sibukkan untuk mempersiapkan acara tahunan HIMAPEFSI ini . Semua panitia sibuk dengan tugas yang diembankan kepadanya dan kepada seksinya , mulai dari ketua , sekretaris. bendahara, seksi konsumsi, seksi perlengkapan, seksi acara, seksi kestari dan H.I.D . Setelah mata kuliah FISIKA DASAR II berakhir (pusing gara gara soal kuiz ) semua panitia mengadakan Rapat Koordinasi (RAKOR) diruang F 13, di sebelah ruang dosen Pendidikan Fisika . Pada rapat yang hampir dihadiri semua panitia ini , yang berlangsung kira kira satu jam , semua C.O dari seksi masing masing menyampaiakan bagaimana dengan tugas yang mereka kerjakan kepada ketua dan mengatakan apa apa saja kendalanya sehingga bisa di atasi bersama . Ini dia sebagian kecil dari laporan masing - masing C.O kepada ketua

1. Nonny Komala sari [ C.O konsumsi ]
mendengar kata konsumsi pasti semua sudah tau apa kerjanya ?
yaps,, kerjanya itu mengatur , menghandle atau apa yaa (bingung haha) ?? pokoknya mereka yang bertanggung jawab untuk urusan makanan dan minuman semua orang yang terlibat dalam Suksesi HIMAPEFSI , baik itu panitia, peserta penuh , peserta peninjau, hakim , tamu undangan , dosen , pokoknya semua yang terlibat deh . Menurut penuturan Nonny (biasa dipanggil kak C.O) pada hari pertama dan kedua suksesi makanannya adalah nasi goreng . Ditambah lagi dengan snack, aqua gelas, dan jus buah untuk hakim . tapi dengan catatan panitia cuma makan satu kali yaitu dihari pertama tanpa snack . tapi itu tidak masalah bagi kami karena kami sudah berencana untuk membawa bekal dari rumah (haha piknik woii) . Selain itu karena konsumsi memesan air galon jadi konsumsi membutuhkan dispenser dan galonnya . selain itu yang saya dengar mereka juga membutuhkan POMPA , haha saya tidak tau untuk apa pompa tapi untung saja ada PUTRY DWY SUNDARY . Tapi insya allah semua itu pasti bisa diatasa, semangat yaa buat anak - anak konsumsi :)

ini dia sedikit potret kesibukan anak - anak konsumsi mencari rumah makan tempat memesan makanan :





2. Rendy Agus Prasenjani [ C.O perlengkapan ]
perlengkapan termasuk seksi terpenting dalam sebuah acara karena tanpa perlengkapan apa apa saja yang di butuhkan untuk sebuah acara tidak bisa terpenuhi sesuai yang diinginkan (bangga sebagai anak perlengkapan haha) . Seksi perlengkapan bekerja sama dengan seksi acara , perlengkapan mencari apa apa saja yang di butuhkan oleh seksi acara dan mendekorasi ruangan .
ini dia yang mesti dicari anak anak perlengkapan :

  • sound system
  • palu sidang
  • jam dinding
  • meja sidang
  • papan tulis
  • spidol dan penghapus
  • layer, OHP, dan laptop
  • kertas suara
  • alas / kain hijau
  • bendera merah putih dan bendera hima
  • spanduk
menurut rendy hampir semua yang dibutuhkan seksi acara sudah pasti atau telah didapatkan seperti ruangan yang sudah di booking dan perlengkapan yang lainnya yang belum dicari tapi ada beberapa yang belum didapatkan seperti papan tulis dan kain hijua tapi untuk kain hijau bisa di ganti dengan kain batik, kami mendapatkan informasi ini dari abang abang di BEM UNRI . dan untuk kain sudah teratasi berkat PUTRY DWI SUNDARY lagi (wanita yang sangat berjasa , nanti saya tampilkan photonya haha) ..
untuk seksi yang semuanya beranggotakan laki laki ini , sepertinya sudah matang dengan pekerjaannya , insya allah kami akan bekerja keras untuk memenuhi apa apa saja yang dibutuhkan dalam acara ini, satu yang kami harapkan energi kami harus diisi lebih haha (saya harap konsumsi mengerti)

potret sebagian kecil dari anggota perlengkapan :





3. Meliana [ C.O acara ]
seksi acara bertanggung jawab dalam kesuksesan sebuah acara berarti acara suksesi yang akan diadakan pada tanggalseperti yang telah dijelaskan diatas tadi bahwa seksi acara bekerja sama dengan seksi perlengkapan . seksi perlengkapan yang mencari alat alat yang dibutuhkan untuk acara dan seksi acara memfungsikan alat alat itu sebagaimana mestinya . Menurut penuturan Meli, pekerjaan mereka tergantung kepada perlengkapan , apakah alat alat yang dibutuhkan sudah didapatkan , sedangkan untuk pembagian tugas baik itu pencatat jumlah suara , pembawa acara, tilawah , dan sebagainya , meli dan kawan kawan dari seksi acara telah mengadakan pembagian tugas jadi tinggal dekor ruangan yang akan diadakan esok hari bersama seksi perlengkapan .

potret sebagian kecil dari angoota acara




4. Nina Liliarti [ C.O - H.I.D]
berdasarkan wawancara yang saya lakukan dengan Nina dan kawan (ce-i-le haha), H.I.D itu tugasnya lumayan banyak . Diantara tugas tugas H.I.d yaitu mengantar undangan , bikin pamflet, bikin spanduk, memasangan spanduk , dan mendokumentasikan jalannya acara aliasa tukang foto keliling hahahahaha....
menurut penuturan Nina (kawannya juga ikut ngomong, apalgi si putti ribut kali haha) kalau sejauh ini tugas mereka lancar lancar saja, pamflet dan spanduk minta bikinkan sama orang (yaiyalah masa sama kucing ) tapi  ada beberapa surat yang belum diantar karena ada beberapa Hima yang tutup (katanya) terus mereka juga mesti mengantarkankan surat ke Hima yang terpisah lokasi dengan kami :(
ex : hima PGSD di sudirman dan Hima penjas di rumbai ..
tapi tetap semangat buat anak anak H.I.D, ambillah moment moment terbaik pada acara nanti :)

anak anak H.I.D





5. Dwi Sinta Puspita Sari [C.O kestari]
wah kalau ngomong - ngomong soal Kestari , pasti semua bakalan bilan Sinta . Yaps. dia anak kestari sejati gan . jadi wajar aja kalau ditunjuk jadi C.O . Sinta mengatakan bahwa kerja kestari lumayan banyak diantaranya bikin surat undangan , surat rekomendasi, surat pertanggung jawaban, surat keputusan , surat peminjaman, surat pemberitahuan, bikin tata tertib, pokoknya semua surat administrasu . Menurut penuturan Sinta bahwa sejauh ini persiapan kestari alhamdulillah sudah 90% tinggal yang belum itu cuma bikin ID Card dan kertas suara , sedangkan untuk bagian surat yang harus diperbaikin kemaren alhamdulillah juga sudah diperbaiki ..

ini dia anak anak kestari dan aktivitasnya :




          




           okeh , selain info dari masing masing seksi , saya juga ngenalin orang orang penting dalam kepanitiann ini , ketua, sekretaris dan bendahara .
inilah mereka ....

KETUA PELAKSANA 
ini dia ketua pelaksana kita , Heri Nurcholis . Sebagai ketua, heri mempunyai tanggung jawab besar atas tugas tugas yang dikerjakan oleh anggota dari semua seksi . menurutnya tugasnya bukan hanya mengawasi atau memantau tapi dia juga harus terjun langsung dalam membantu pekerjaan anggotanya . Meskipun heri berkata bahwa ada beberapa anggotanya yang belum tau apa yang mesti dikerjakan (mungkin saja itu saya), tapi dia yakin bahwa kelak kita semua akan tau bagaimana kerja sebuah tim yang sebenarnya ..

*bijak euyy... :)


SEKRETARIS
inilah dia sekretaris yang membantu ketua dalam pekerjaannya, namanya Mutiara Ismet , dipanggil tia . Kerja tia layaknya seperti sekretaris pada umumnya yakni membantu pekerjaan ketua, mencatat ini mencatat itu dan sebagainya, untuk kerja yang lainnya saya kurang tau hehe



BENDAHARA
inilah dia Rizky Dwi Agustine atau sering dipanggil kiki . susah payah lho saya dapatkan photonya , makasih buat Mega Purwanti . menurut kiki pekerjaannya tidak terlalu susah , dia hanya meminta uang administrasi atau uang iuran dari semua panitia dan dari senior tapi menurut penuturan kiki uang dari kakak kakak senior belum bisa diminta karena mereka akan membayarnya pada saat hari suksesi, lebih tepatnya pada saat sebelum masuk ruangan sidang, lebih tepatnya lagi sebagai syarat administrai . Selain itu dia tidak suka di desak desak , apa maksudnya . ? tanya ke kiki langsung ya teman teman ..



sekian infonya dan dari RAKOR yang diadakan tadi siang , inilah beberapa photonya yang berhasil saya ambill, dan dibantu juga oleh rekan saya YEYEN dan FENNI .



dan sesuai janji saya , saya bakalan nampilin foto teman saya yang telah berjasa menyediakan pompa buat seksi konsumsi dan meminjamkan kain batik untuk anak perlengkapan dan acara .
inilah dia PUTRY DWI SUNDARI ..




Pekanbaru - Kamis, 10 Maret 2011




salam,

Dios Phytagoras ..

3 komentar:

  1. semoga sukses ya acaranya. salam histori dari hima sejarah unri

    www.himasejarahur.co.nr

    BalasHapus
  2. Mantap postingannya bro... :)

    BalasHapus